Senin, 08 Februari 2010


Sabtu lalu aku iseng membuat avatar. Keisengan muncul karena melihat dibeberapa blog tetangga yang memajang avatar-nya di blog. Btw, apakah avatar itu? Avatar adalah image online yang mewakili seorang pengguna internet. Avatar sering digunakan mulai dari forum, blog, program messenger hingga social media network seperti facebook. Gambar disamping adalah hasilnya. Hahaha, lumayan mirip kata temen-temen di facebook.

Ok, lalu bagaimana cara bikin avatar pribadi?

Kali ini aku pengen kasi bocoran bikin avatar pake aplikasi avatar creator dari Yahoo kemudian menampilkannya dimanapun anda mau. Kenapa dari Yahoo! Mengingat hampir semua orang punya account Yahoo, khususnya untuk keperluan chatting via Yahoo Messenger. Nah, silahkan meluncur ke http://avatar.yahoo.com. Anda akan diminta login jika sebelumnya anda belum login ke jaringan yahoo.


Jika sudah login maka lakukan langkah-langkah berikut:
  1. Klik pada menu Appearance seperti dibawah ini:


  1. Anda dapat memilih beberapa kategori penyesuaian di menu ini: Face&Eyes, HairStyles, tinggal klik saja pada bagian yang anda suka untuk menyesuaikan dengan imaginasi anda. Hasil modifikasi akan langsung tampak pada bagian Preview Changes
  2. Jika sudah puas, anda kemudian bisa memilih kostum yang sesuai di menu Apparel
  3. Jika masih punya waktu luang, silahkan bereksperimen di menu Extras, Background dan seterusnya.
  4. Jika dirasa sudah cukup, anda dapat menyimpan hasil karya anda ini, untuk dapat digunakan lebih lanjut.
Nah, jika anda ingin memamerkan kreasi avatar anda di facebook atau twitter ataupun ditempat lain, ikuti langkah berikut:
  1. Cari dan tekan tombol Print Screen di keyboard anda
  2. Buka editor gambar anda, bisa Photosop, Ilustrator, CorelDraw atau bahkan PaintBrush (Kali ini saya pakai Photoshop)
  3. Pilih menu File - New
  4. Kemudian pilih menu Edit - Paste
  5. Gunakan tools Crop dengan menekan lambang di toolbar seperti dibawah ini :

  1. Jika tools Crop sudah diklik, click and drag hingga melingkupi area avatar seperti diatas
  2. Tekan Enter atau klik lambang "commit current operation" di area pojok kanan atas layar
  3. Save image dan beri nama yang sesuai. Selesai.
Kini anda memiliki avatar pribadi yang merupakan representasi ada di dunia maya. Jika kurang puas dengan hasilnya, anda bisa mengubah avatar di yahoo kapan saja, karena sebelumnya anda sudah menyimpan settingnya di Yahoo.

Selamat mencoba, saya tunggu anda memamerkan hasil karya anda.

Oh ya, anda juga boleh coba fitur serupa di www.urfooz.com. Gratis

7 komentar:

  1. Hmmm....buat yang hobi pakai avatar, tips ini tentu sangat-sangat bermanfaat. Kalau saya, masih sama dengan Mas Fadly, kurang hobi majang avatar. Lebih enjoy dengan foto pribadi, lebih menunjang brand, hehe...

    BalasHapus
  2. Mantap deh mas umar.

    btw mana websitenya, kok gak link ke nama mas umar? saya pengen kunjungan balasan

    BalasHapus
  3. numpang iklan :P http://rubahnakal.com/online-business/how-to-verify-a-bank-account-for-paypal/

    BalasHapus
  4. sori yah mas, agag menghambat kelancaran untuk blogwalking. apalagi jadwal kunjungan cukup padat. di lepas aja mas kalau bisa..

    BalasHapus
  5. Terima kasih masukannya, mas Fadly, saya sangat hargai dan pertimbangkan.

    BalasHapus
  6. mas gimana caranya donload aplikasi ni...........

    BalasHapus
  7. aplikasi ini tidak di download, tapi digunakan secara online. Terima kasih

    BalasHapus

Komentar Anda..?

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Langganan RSS Feed Follow me on Twitter!