Jumat, 13 November 2009

Baiklah, sesuai dengan judulnya, posting ini merupakan kelanjutan dari posting berjudul. Jualan lewat Media Social Network (1).
Setelah kita tahu beberapa fakta dari (sebagai contoh kasus pada topik ini) facebook. Apa selanjutnya yang harus dilakukan?
  1. Get Started - ini saatnya action. Jika anda belum mendaftar maka segeralah mendaftar. Hampir semua media social network menawarkan fasilitas pendaftaran gratis. Bagi anda yang sudah mendaftar, kini saatnya mengatur strategi agar apapun yang anda tawarkan diketahui secara umum. Perbanyaklah teman, aktiflah meng-add siapapun dan meng-approve siapapun. Banyak teman, banyak rejeki
  2. Punya seribu teman saja tidak menjamin yang anda jual akan segera laris. Berinteraksilah dengan sebanyak mungkin teman-teman anda. Jika anda bersikap sebagai seorang sales, percayalah orang-orang akan menjauhi anda. Tapi jika anda bersikap sebagai seorang teman yang peduli, mau membantu, pribadi yang hangat, maka orang-orang akan mendekat. Dengan begitu anda sudah dijalan yang benar untuk membentuk suatu komunitas.
  3. (Calon) Pelanggan adalah raja. Dengarkan keluhan mereka, beri mereka komentar yang manusiawi. Jadilah "solusi" bukan "sales lagi".
  4. Konstanlah mencuri perhatian semua orang didaftar teman anda dengan :

    • ide-ide 'gila'
    • komentar yang provokatif namun didasari fakta
    • kata-kata yang memberi insipirasi
    • info-info terkini
Media jejaring sosial adalah tempat manusia berinteraksi, maka bersikap dan bertindaklah layaknya manusia, dan bukannya menjadi robot iklan. Path yang harus dilalui idealnya adalah dikenal, berinteraksi, membentuk komunitas, baru menjual. Jika sedari awal anda langsung berniat menjual, percayalah anda sedang membuat tulisan didahi anda "Aku mau uangmu". Kita tak mau seperti itu bukan?

Bagaimana menurut anda?

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda..?

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Langganan RSS Feed Follow me on Twitter!